Jaga Kondusivitas hingga Real Count
Sementara itu, Ketua DPC PDIP Banyuwangi, I Made Cahyana, mengingatkan pentingnya mengawal kemenangan ini hingga hasil resmi dari KPU diumumkan.
"Mari kita jaga kondusivitas dan pastikan keamanan Banyuwangi tetap terjaga hingga lima tahun ke depan," pesannya.
Ketua Tim Pemenangan 01, Ruliono, menambahkan bahwa ada banyak pekerjaan rumah (PR) yang menanti. "Kemenangan ini adalah momentum awal. Masih ada banyak tantangan yang harus kita hadapi bersama untuk mewujudkan Banyuwangi yang lebih baik," ungkapnya.
Dengan semangat kebersamaan dan optimisme tinggi, kemenangan Ipuk-Mujiono diharapkan menjadi awal baru menuju Banyuwangi yang lebih sejahtera dan harmonis.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait