Madura Punya Produk Garam Khas, Kandungan Yodium Lebih Berkualitas dengan Kemasan Menarik

Diwan Mohammad Zahri
Media Utama Group menggelar Rapat Kerja (Raker) dan meluncurkan 16 produk garam beryodium kemasan baru. Foto iNEWSSURABAYA/ist

SAMPANG, iNEWSSURABAYA.ID – Media Utama Group menggelar Rapat Kerja (Raker) sekaligus meluncurkan 16 produk garam beryodium kemasan baru di Desa Ragung, Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang, Madura. Perusahaan yang dipimpin oleh Mashuri ini terus berinovasi untuk memperluas pasar dan meningkatkan kualitas produknya.

Saat ini, CV Media Utama Group memiliki 32 produk garam beryodium yang telah mengantongi izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Dari sekian banyak produk, dua di antaranya menjadi unggulan, yaitu Cap Sate dan Keluarga Santri.

Wakil Ketua Produksi, Moh Isroil, menjelaskan bahwa Raker kali ini bertujuan untuk mengevaluasi produksi sepanjang 2024 serta merancang strategi baru di 2025. Salah satu langkah penting yang diambil adalah transformasi pemasaran dari offline ke online guna memperluas jangkauan pasar.

"Sebelumnya, pemasaran kami hanya melalui pasar tradisional, distributor, dan toko-toko fisik. Namun, tahun ini kami mulai merambah ke pasar online untuk menjangkau lebih banyak konsumen," ungkapnya.

Selain digital marketing, perusahaan juga menargetkan ekspor produk ke pasar internasional. Dengan kualitas garam yang telah memenuhi standar SNI, higienis, dan beryodium, Media Utama Group optimistis dapat bersaing di pasar global.

Tidak hanya fokus pada produk, Media Utama Group juga berkomitmen untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Jika sebelumnya perusahaan menerima karyawan lulusan SD, kini standar penerimaan karyawan dinaikkan menjadi minimal lulusan SMA untuk memastikan tenaga kerja yang lebih kompeten dan berkualitas.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network