Pengen Menikmati Kepiting Tanpa Harus ke Restoran, Crabnco Siap Antar Hingga Depan Pintu

Ali Masduki
Chef Jimmy Irawan siap memanjakan lidah pecinta kuliner kepiting. (Foto: Ali Masduki)

SURABAYA, iNews.id - Siapa yang tidak kenal dengan kepiting. Daging putihnya yang lembut, tersembunyi di balik cangkang dan capitnya yang keras, kuliner yang satu ini selalu menggugah selera makan. Belum lagi jika dibalut dengan saus yang pas, pastinya makin membuat lidah siapapun bergoyang.

Namun untuk bisa menikmati kepiting, pastinya dibutuhkan perjuangan yang panjang. Selain itu, tidak semua orang bisa meracik bumbu yang cocok agar penikmat kepiting tidak berpaling.

Nah, bagi pecinta kepiting dan ingin menikmati kuliner tersebut tapi ogah keluar rumah, tidak perlu khawatir. Sudah ada kepiting siap santap yang bisa dipesan lewat online. 

Chef Jimmy Irawan, pemilik bisnis kuliner bernama Crabnco siap memanjakan lidah pecinta kuliner kepiting. Pemuda asli Surabaya ini membuat gebrakan bisnis kuliner kepiting tanpa harus ke restoran, alias cukup pesan lewat aplikasi pesan singkat atau melalui toko online. Salah satunya Tokopedia. 

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network