Buka Digital Store di Unesa, Bank Ini Sasar Pasar Mahasiswa Jadi Pengguna Layanan Perbankan Modern

Arif Ardliyanto
BTN meresmikan BTN Digital Store KCP Digital Unesa Lidah Wetan. Konsep layanan baru ini mengusung sistem self-service yang memungkinkan mahasiswa, dosen, maupun karyawan menyelesaikan hampir seluruh transaksi secara mandiri. Foto iNewsSurabaya/arif

Direktur Network & Retail Funding BTN, Rully Setiawan, menjelaskan bahwa Digital Store dirancang untuk menghadirkan pengalaman perbankan yang lebih modern. Tidak ada lagi pemisahan teller seperti kantor bank biasa. Semua transaksi dilakukan melalui perangkat digital.

“Kami menyesuaikan layanan dengan kebiasaan masyarakat yang makin digital. Prosesnya cepat, praktis, dan ramah bagi generasi muda,” jelas Rully.

BTN menempatkan kampus sebagai lokasi strategis untuk memperkuat pertumbuhan pengguna digital, khususnya mahasiswa yang mulai aktif mengakses layanan finansial sejak awal kuliah.

BTN juga menyiapkan berbagai bentuk kolaborasi lanjutan dengan Unesa, seperti 

Program literasi keuangan untuk mahasiswa Kesempatan magang di unit-unit BTN, dan Penjajakan rekrutmen bagi lulusan yang berminat berkarier di dunia perbankan

Transformasi digital BTN turut ditopang aplikasi superapps Bale. Hingga Oktober 2025, Bale telah digunakan oleh 3,3 juta pengguna, mencatat 1,7 miliar transaksi dengan nilai mencapai Rp82,16 triliun. Tingginya aktivitas ini menjadi alasan BTN terus memperluas layanan digital ke berbagai kota.

Saat ini BTN sudah mengoperasikan delapan Digital Store di seluruh Indonesia. Jumlah tersebut ditargetkan meningkat menjadi 23 lokasi pada akhir 2025, dan mencapai 100 Digital Store pada 2027 melalui pembukaan cabang baru di area komersial, pusat aktivitas publik, serta berbagai perguruan tinggi.

 

BTN juga tengah mengembangkan konsep Digital Store sebagai ruang hybrid yang menggabungkan layanan transaksi dengan area sosial agar lebih menarik bagi mahasiswa dan pengguna muda.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network