25 Hari Terlambat, Kendaraan Ditarik Debt Collector, Massa Duduki Kantor ACC Finance Kediri

Irfan Nur
Aksi tarik motor ugal-ugalan terjadi di Kediri. Baru 25 hari terlambat, oknum yang mengatasnamakan debt collector ACC Finance langsung menarik motor

KEDIRI, iNews.id - Aksi tarik motor ugal-ugalan terjadi di Kediri. Baru 25 hari terlambat, oknum yang mengatasnamakan debt collector ACC Finance langsung menarik motor untuk dibawa kekantor. Perbuatan ini membuat warga kediri kebakaran jenggot, mereka mendatangi kantor ACC untuk meminta penjelasan.

Massa yang mendatangi kantor ACC Finance berasal dari Ikatan Pemuda Kediri (IPK). Mereka menggelar aksi demo di Kantor ACC Finance Cabang Kediri di Jalan Mayor Bismo, Kota Kediri, membuat arus lalu lintas menjadi macet. Kasus penarikan kendaraan yang dilakukan oleh oknum penagih utang atau debt collector terhadap nasabah membuat geger.

Ketua Umum IPK, Tomi Ari Wibowo mengungkapkan, angsuran kredit kendaraan yang disita masih terlambat 25 hari. Selain itu, pihak nasabah belum pernah mendapat surat peringatan dari pihak leasing. Sehingga tindakan yang dilakukan merupakan arogansi dan sewenang-wenang. 

"Pihak penagih utang yang melakukan penarikan kendaraan diduga tidak mempunyai surat kuasa pelaksanaan eksekusi kendaraan fidusia," katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network