Logo Network
Network

Risma Berencana Jadikan Pahlawan Ekonomi Sebagai Percontohan UMKM Nasional

Yudha Prawira
.
Senin, 27 Juni 2022 | 22:42 WIB

SURABAYA, iNews.id - Kementerian Sosial berencana membawa program Pahlawan Ekonomi di Surabaya, menjadi percontohan nasional agar UMKM secara nasional dapat berkembang

Pernyataan tersebut disampaikan Menteri Sosial Tri Rismaharini saat menghadiri opening Roadshow Workshop dan Bazar Pahlawan Ekonomi Tahun 2022 di Surabaya

Rencananya tahun ini para Pahlawan Ekonomi dari Surabaya akan memulai menjadi mentor

Mereka akan berkeliling mengenalkan startegi menjaga bisnis UMKM Marketing produk branding, hingga packaging secara nasional Khususnya di Wilayah Indonesia Timur

Pahlawan ekonomi merupakan program yang digagas Risma saat masih menjabat sebagai Wali Kota Surabaya

Dimulai sejak 2010, para ibu rumah tangga dari keluarga miskin diberi jalan untuk mengembangkan bisnis di skala UMKM melalui pelatihan dan pendampingan komprehensif.

Hasilnya jumlah UMKM naik pesat di tahun pertama, yakni tahun 2010. Jumlah yang ikut pelatihan sebanyak 92 UMKM. Kemudian naik hingga mencapai 8.565 UMKM setelah 7 tahun berselang.

(Kontributor: Yudha Prawira)

 

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News

Bagikan Artikel Ini