get app
inews
Aa Read Next : KKP Genjot Investasi Sektor Perikanan Tuna, Potensi di Jawa Timur Sangat Besar!

Begini Kemeriahan Kemerdekaan di UPTD Liponsos Kalijudan, Ada Balap Karung hingga Makan Kerupuk

Rabu, 17 Agustus 2022 | 18:01 WIB
header img
Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya menggelar berbagai perlombaan di UPTD Kalijudan.Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Surabaya menggelar berbagai perlombaan di UPTD Kalijudan. Lomba diikuti anak-anak disabilitas bersama anak-anak dari UPTD Kampung Anak Negeri Kota Surabaya, Rabu (17/8/2022).

Kepala Dinsos Kota Surabaya, Anna Fajriatin mengatakan bahwa sebelum kegiatan perlombaan, anak-anak disabilitas dan anak-anak UPTD Kampung Anak Negeri ikut pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke - 77 Republik Indonesia (RI).

"Mereka juga mengikuti detik-detik Proklamasi, kemudian membacakan Proklamasi. Kami juga mengajak anak-anak UPTD Kampung Anak Negeri di kawasan Jalan Wonorejo untuk mengikuti upacara dan lomba 17 - an. Jadi bersama-sama merayakan HUT ke - 77 RI," kata Anna sapaan lekatnya.

Tak hanya itu, Anna menyampaikan rasa kekagumannya kepada anak-anak disabilitas saat menggelar upacara HUT ke - 77 RI. Sebab, para anak-anak terlihat sangat antusias untuk menyemarakkan Dirgahayu RI. Apalagi, kegiatan tersebut rutin digelar setiap tahun.

"Seru dan antusias sekali anak-anak ini. Semula menyanyikan apa, sampai lagunya menjadi apa. Bahkan, sempat menyanyikan takbiran juga. Apapun itu kita harus mengapresiasi, karena mereka adalah anak-anak kita," ungkap dia.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut