SURABAYA, iNews.id - Ketua Ikatan Sarjana NU Jawa Timur, Prof. Mas'ud Said mengungkapkan sosok seorang pemimpin yang tepat saat ini adalah sosok yang memiliki 4 kriteria ideologi.
Yaitu mempunyai idealitas ideologis, idealitas sosial politik, idealitas akademik, dan idealitas integritas diri.
"Oleh karena itu orang yang tepat untuk menjadi pemimpin itu orang yang memiliki idealitas ideologis, idealitas sosial politik, idealitas akademik, dan idealitas integritas diri, dan orang yang punya itu semua ada pada diri Gubernur Khofifah," ucap Prof Mas'ud di acara Sarasehan Pergerakan Bersama Gubernur Jawa Timur, Selasa (23/08/2022).
Sementara itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak pemuda dan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) untuk terus berinovasi dan improvisasi, serta sinergi menghadapi berbagai tantangan dinamika global.
Khususnya terhadap ancaman krisis energi, krisis pangan, dan krisis keuangan yang berdampak pada inflasi yang cukup tinggi di beberapa negara.
Editor : Ali Masduki