get app
inews
Aa Text
Read Next : Tim Dosen Ubaya dan UKWMS Ciptakan Inovasi Kopi Celup Herbal

Buat Pencari Kerja, Sebelum Melamar Perhatikan ini!

Minggu, 04 September 2022 | 15:07 WIB
header img
Talkshow bertema “How to Win Recruiter’s Heart?: Kupas Tuntas Sistem Rekrutmen Perusahaan”. Foto/Istimewa.

SURABAYA, iNews.id - Mencari kerja diera sekarang memang agak susah. Banyak faktor yang menghambat para pencari kerja, sehingga lamaran tidak direspon bahkan gugur saat tes.

Belum lagi ketersediaan lapangan pekerjaan di perusahaan seringkali tidak sebanding dengan jumlah pencari kerja. 

Dosen Fakultas Psikologi Universitas Surabaya (Ubaya), A.J. Tjahjoanggoro menuturkan, para pencari kerja juga perlu memiliki strategi agar dapat diterima di perusahaan. 

Menurut Anton, sapaan akrabnya, para pencari kerja perlu memahami sistem Rekrutmen, Seleksi, Placement (RSP). 

RSP adalah ‘pintu masuk’ (human inception) untuk mencocokkan kompetensi pencari kerja dengan kebutuhan kompetensi perusahaan atau lembaga sebagai pemberi kerja. 

“Ketika seorang pelamar kerja tidak diterima di perusahaan, bukan berarti dirinya tidak kompeten. Itu semua karena kuota penerimaan kerja relatif terbatas,” tutur Anton dalam talkshow bertema “How to Win Recruiter’s Heart?: Kupas Tuntas Sistem Rekrutmen Perusahaan”.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut