get app
inews
Aa Read Next : Lembaga Amil Zakat Taman Zakat Raih Predikat Wajar Tanpa Pengecualian

Warga Desa Sumberwaru Pamekasan Madura Riang Gembira, Sudah Punya Tandon Air dan MCK

Rabu, 07 September 2022 | 16:58 WIB
header img
Direksi, Volunteer TPsSdan warga desa foto bersama. Foto/Istimewa

SURABAYA, iNews.id - Warga Desa Sumberwaru, Pamekasan Madura, Jawa Timur riang gembira. Mereka kini sudah tidak kawatir jika musim kemarau tiba.

Terminal Petikemas Surabaya (TPS) membangun sumur bor yang mampu mengaliri puluhan rumah warga desa Sumberwaru. 

Tidak hanya itu, TPS juga menyediakan tandon tempat penyimpanan air serta membangun fasilitas MCK (Mandi, Cuci, Kakus).

Desa Sumberwaru sebelumnya termasuk desa yang yang sangat minim air. Warga terpaksa membuat bak penampungan sendiri dengan menadah air hujan di sawah, yang kemudian dimanfaatkan untuk mandi dan keperluan rumah tangga.

 

Sementara untuk kebutuhan minum dan masak, mereka harus membeli air dengan mengeluarkan uang lebih dengan harga Rp 7.500,- /jam.

“Yang penting ada air bagi kami untuk berwudhu. Kami rela mandi 2-3 hari sekali. Ya kalau butuh air kami harus ngangsu dulu, jalan kurang lebih 5 Km menuju ke tempat tadah air, itupun kalau pas hujan, kalau kemarau gini ya terpaksa kami harus beli," ungkap Kosim, salah satu tokoh masyarakat desa Sumberwaru Pamekasan.

Namun masa sulit itu kini telah terlewati, dengan hadirnya TPS di tengah-tengah masyarakat seakan menjadi jawaban yang tepat atas hal yang telah lama mereka harapkan. 

Warga senang sekarang sudah tidak kesulitan air bersih, Sumur bor yang dibangun TPS tepatnya mampu mengaliri kurang lebih 60 rumah warga di desa Sumberwaru.

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut