get app
inews
Aa Read Next : Lembaga Amil Zakat Taman Zakat Raih Predikat Wajar Tanpa Pengecualian

Warga Desa Sumberwaru Pamekasan Madura Riang Gembira, Sudah Punya Tandon Air dan MCK

Rabu, 07 September 2022 | 16:58 WIB
header img
Direksi, Volunteer TPsSdan warga desa foto bersama. Foto/Istimewa

Dibantu oleh Lembaga Amil Zakat, yaitu Inisiatif Zakat Indonesia (IZI), TPS di tahap awal berusaha mencari lokasi yang berpotensi untuk ditemukannya titik air tanah, dan dengan dukungan dan peran warga, akhirnya sumber titik air itu dapat ditemukan dan bahkan mampu menghasilkan air yang melimpah.

“Alhamdulillah, kami sangat terbantukan dengan adanya sumber air ini, warga tidak harus berjalan jauh, mengeluarkan uang lebih, bahkan jarang mandi, kini kami dapat menikmati sumber air yang bersih. Terima kasih TPS," kata Kosim.

 

Direktur Utama TPS, Abdul Rofid Fanany mengatakan, air merupakan kebutuhan utama dalam hidup manusia. 
Ia tidak bisa terbayangkan bagaimana bisa hidup dengan keterbatasan air seperti yang selama ini dialami oleh warga desa.

“Sangat bersyukur, kami dapat hadir membantu warga desa Sumberwaru, adanya sumber air ini semoga dapat memberikan kebermanfaat bagi warga, kebersihan dan kesehatan warga pun juga lebih terjamin, dan keberkahan untuk TPS," katanya usai meresmikan sekaligus menyerahterimakan fasiitas sumber air, tandon dan MCK kepada warga desa Sumberwaru Pamekasan Madura, Rabu (07/9/2022).

Peresmian ini juga dihadiri oleh Direktur Keuangan serta para volunteer TPS. Pada momen tersebut TPS juga membagi 150 paket sembako kepada warga desa Sumberwaru.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut