get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepemimpinan Inovatif Jadi Kunci Sukses Terapkan Merdeka Belajar di SMK Jawa Timur

MIM Dupan Jalin Kerjasama Dengan FKIP UM Surabaya

Rabu, 21 September 2022 | 17:05 WIB
header img
Penandatanganan MoA antara Kepala MIM Dupan Rohim, dan Dekan FKIP UM Surabaya Ratno Abidin, di Kantor Dekanat FKIP, Rabu (21/9/2022). Foto: iNewsSurabaya.id/Ali

SURABAYA, iNews.id - Madrasah Ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah 28 (MIM Dupan) Surabaya menjalin kerjasama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Surabaya.

Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum Of Agreement (MoA) antara Kepala MIM Dupan Rohim, dan Dekan FKIP UM Surabaya Ratno Abidin, di Kantor Dekanat FKIP, Rabu (21/9/2022).

Kepala MIM Dupan Rohim mengatakan, kerjasama ini dalam mengembangkan kualitas sumber daya manusia atau Guru dalam mengajar. 

BACA JUGA: Unik dan Kreatif, Mural di Kelas Jadi Media Pembelajaran KMB

Adapun ruang lingkup kerjasama meliputi implementasi kegiatan Medeka Belajar-Kampus Merdeka (MB-KM) Program Asistensi Mengajar/Kampus Mengajar, dan Program Magang/Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP).

Kemudian aktivitas akademik seperti Kuliah Umum, Seminar, dan kegiatan bersama penelitian dan pengabdian masyarakat.

"Kerjasama ini sangat penting untuk kemajuan sekolah," ucapnya.

Ustad Rohim berharap, dengan adanya MoA dapat membranding MIM Dupan, sehingga bisa mendatangkan kepercayaan para orangtua khusus yang berada di kawasan Surabaya Barat dan memajukan sekolah.

Sementara itu Dekan FKIP Universitas Muhammadiyah Surabaya Ratno Abidin mengungkapkan bahwa pihaknya siap melakukan kolaborasi dengan MIM Dupan.

"Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Sekolahnya Ustad Rohim. Semoga, kita bisa mewujudkan inovasi terbaik," ujarnya.

Bagi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), MoA ini sesuai dengan salah satu prodi (program studi) yang ada.

Terdapat enam prodi FKIP diantara prodi pendidikan Matematika, prodi pendidikan Biologi, prodi pendidikan Bahasa Inggris, prodi pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, prodi pendidikan Guru PAUD, dan prodi pendidikan Guru SD.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut