PRANCIS, iNews.id- Pengumuman penghargaan Ballon d'Or 2022 telah usai dihelat di Theatre du Chatelet, Paris, Selasa dinihari (18/10/2022). Karim Benzema (Real Madrid) resmi di dapuk menjadi pemain terbaik dunia 2021/2022 usai mengungguli Kevin De Bruyne (Manchester City) serta Sadio Mane (Liverpool/Bayern Munchen).
Ballon D'or merupakan penghargaan yang diselenggarakan oleh France Football tiap tahunnya untuk insan sepak bola dunia baik pria maupun wanita. Bukan hanya penghargaan pemain terbaik dunia pria dan wanita, namun Ballon D'or juga mengumumkan penghargaan pemain muda terbaik dan club terbaik.
Di kategori Pria pemain terbaik dunia di sabet pemain asal Real Madrid, Karim Benzema yang tampil impresif sepanjang musim 2021/2022. Pemain asal Prancis tersebut membawa Los Blancos menjuarai Laliga Spanyol dan Liga Champions 2021/2022.
Terpilihnya Karim Benzema menjadi pemain terbaik dunia menunjukkan era Messi dan Ronaldo telah usai, di mana kedua pemain tersebut mengerajai Ballon D'or selama 10 tahun terakhir. Messi dan Ronaldo bahkan terbuang dari 10 besar nominasi pemain terbaik dunia 2021/2022.
Sementara itu, pemain terbaik dunia wanita disabet oleh pemain asal Barcelona, Alexia Putellas. Sedangkan penjaga gawang terbaik di sabet oleh Thibaut Courtois (Real Madrid).
Berikut daftar penerima penghargaan trofi Ballon D'or :
Pemain terbaik : Karim Benzema (Real Madrid)
Pemain wanita terbaik : Alexia Putellas (Barcelona)
Kiper terbaik : Thibaut Courtois (Real Madrid)
Striker terbaik : Robert Lewandowski (Barcelona/Bayern Munchen)
Pemain muda terbaik : Pablo Gavi (Barcelona)
Klub terbaik : Manchester City.
Editor : Arif Ardliyanto