Fasilitas yang ditawarkan oleh data center Niagahoster juga terus berkembang sesuai kebutuhan pengguna dan kemajuan teknologi.
Data center tier 4 DCI juga menyediakan lebih dari 35 penyedia layanan internet yang didukung dengan 4 jalur network berbeda sampai masuk ke dalam kawasan data center DCI. Sehingga memungkinkan adanya interkoneksi yang cepat dan stabil antar gedung data center DCI.
Dalam hal ini, Niagahoster dapat menggunakan dua ataupun lebih layanan internet untuk menjaga kestabilan layanan yang diberikan kepada pelanggan.
“Selain itu, Niagahoster juga menambahkan fitur keamanan Wanguard agar website klien lebih aman. Wanguard dapat memblokir serangan DDoS yang bisa menyebabkan server mati dan website tidak bisa diakses. Jika salah satu pengguna data center terkena serangan DDoS, user lain tidak akan terkena imbas karena fitur Wanguard akan langsung mengkarantina DDoS tersebut,” tutup Rhevin.
Editor : Ali Masduki