get app
inews
Aa Read Next : Pasokan Listrik Terdampak Banjir Lahar Dingin Gunung Semeru Kembali Pulih

Jelang Nataru, PLN ULP Waisai Pastikan Pasokan Listrik di Raja Ampat Dalam Kondisi Andal

Senin, 19 Desember 2022 | 22:02 WIB
header img
Gelar pasukan dan peralatan dihalaman kantor PLN ULP Waisai, Raja Ampat, Papua Barat. Foto: iNewsSurabaya.id/Hery

RAJA AMPAT, iNewsSurabaya.id - Menjelang Perayaan hari raya Natal Tahun 2022 dan menyambut Tahun Baru 2023 (Nataru), PT PLN (Persero) melalui Unit Layanan Pelanggan (ULP) Waisai, Kabupaten Raja Ampat, memastikan pasokan listrik untuk masyarakat dalam kondisi andal. 

Manager PLN ULP Waisai, Frits Rahakbauw menjelaskan bahawa PLN memastikan pasokan listrik untuk perayaan Natal dan Tahun Baru pada tahun ini cukup. Keandalan sistem yang dimiliki PLN saat ini menjamin masyarakat bisa menikmati liburan selama Nataru dengan tenang dan aman.

"Menjelang libur Nataru, kami PLN (ULP Waisai-red) memahami bahwa semua masyarakat ingin menikmati libur dengan tenang dan aman. Untuk itu, kami PLN siap memasok listrik andal bagi masyarakat," ujar Frits kepada iNewsSurabaya.id, Senin (19/12/2022).

Frits mengatakan, jauh-jauh hari pihaknya (PLN ULP Waisai) sebelumnya telah melaksanakan gelar pasukan dan peralatan, untuk mengamankan infrastruktur kelistrikan diwilayah Waisai, Ibu Kota Kabupaten Raja Ampat, termasuk Listrik Desa (Lisdes), menjelang Nataru.

"Gelar pasukan dan peralatan itu, bertujuan untuk mengecek kembali kesiapan pasukan tetapi juga peralatan-peralatan yang akan digunakan ketika menghadapi insiden seperti gangguan kelistrikan semua peralatan sudah sangat siap," ungkapnya.

"Dan, apabila terjadi insiden petugas kami sudah siap untuk mengambil tindakan selama melaksanakan aktivitas penanganan dilapangan untuk mengamankan insfraktruktur kelistrikan, sehingga tidak terjadi kendala apapun," imbuhnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut