get app
inews
Aa Read Next : PTPN I Regional 4 Dukung Pengusutan Korupsi Eks Pejabat PTPN XI, Upaya Bersih-Bersih BUMN

Tahun 2022, PT Garam Catatkan Kinerja Positif

Rabu, 15 Februari 2023 | 15:54 WIB
header img
Tahun 2022 menjadi yang terbaik bagi PT Garam, karena berhasil mencatatkan Kinerja Positif dengan laba meningkat. Foto iNewsSurabaya/ist

SUMENEP, iNewsSurabaya.id - Kinerja PT Garam mencatat capaian positif. Tahun 2022, PT Garam mencatatkan pendapatan sebesar 333,55 miliar atau 105% dari target RKAP 2022, dan Laba bersihnya sebesar Rp8,3 miliar atau 149% dari target yang ditetapkan. 

Capaian kenaikan ini menjadi sangat signifikan, untuk itu PT Garam yang menjadi anggota Holding BUMN Pangan dibawah ID Food akan terus meningkatkan tren positif di tahun mendatang.

“Seiring dengan membaiknya kinerja perusahaan pada tahun 2022, hal ini akan menjadi momentum bagus untuk membangun  pondasi perusahaan kedepan melalui program hilirisasi industri garam yang akan dimulai dari tahun 2023”, kata Direktur Utama PT Garam, Arif Haendra.

Peningkatan kinerja tersebut erat kaitannya dengan kestabilan harga garam di Indonesia di mana pada tahun 2022 ini harga garam cenderung baik yang berdampak pada kinerja perusahaan dan juga berdampak pada kesejahteraan petani garam yang juga meningkat.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut