get app
inews
Aa Read Next : Jadi Jawara New Comer Senator Perempuan Nasional, Cantiknya Ning Lia Bikin Baper

Hadapi Pemilu 2024, Sekjen DPP PDI Perjuangan Solidkan Kader di Jawa Timur

Minggu, 19 Maret 2023 | 15:44 WIB
header img
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto turun di Jawa Timur untuk mensolidkan Kader di Jawa Timur dan memenangkan pemilu 2024. Foto iNewsSurabaya/achmad ali

SURABAYA iNewsSurabaya.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto memimpin rapat koordinasi Teknis (Rakornis) partai di Provinsi Jawa Timur. Rakor ini bertujuan untuk memperkuat konsolidasi partai berlambang kepala banteng supaya bisa memenangkan Pemilu 2024 di provinsi. 

Hasto hadir di Surabaya di lokasi acara rakerda pada Minggu (19/3/2023), bersama jajaran DPP PDIP lainnya. Seperti Wasekjen Sadarestuwati dan Arif Wibowo, serta Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah, Sri Rahayu,  Hamka Haq dan Mindo Sianipar. Jajaran DPD PDIP Jawa Timur serta pengurus DPC dari seluruh kabupaten/kota se provinsi juga hadir, dipimpin Sekretaris DPD PDIP Jatim Sri Untari.

Dalam pidato pembukaan acara, Hasto menyampaikan salam dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, yang menitipkan pesan agar seluruh kader partai terus bergerak turun bersama masyarakat dan memperjuangkan kepentingan rakyat.

“Ibu Megawati menitipkan salam, sembari mengingatkan seluruh kader untuk terus menjaga spirit perjuangan, melakukan kerja kongkrit di lapangan sambil melakukan otokritik, apakah ideologi PDI Perjuangan yang berpihak pada Wong Cilik, kaum Marhaen, benar-benar dijalankan. Sebab kita adalah Partai rakyat, dan terus memastikan kemenangan Wong Cilik sebagai landasan keberpihakan PDI Perjuangan. Karena itu lakukan kewajibanmu di dalam mengatasi kemiskinan, mencegah stunting dan membangun kehidupan yang lebih baik bagi rakyat," urai Hasto.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut