SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Ramadhan 1444 Hijriah menjadikan momentum khusus bagi mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur (UPNVJ). Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur ini menggelar sharing session pada 220 siswa kelas 11 SMA Muhammadiyah 1 Taman (SMAMITA), Rabu (4/4/2023).
Sharing session bertemakan “One Step Closer to The College Life” ini memperkenalkan siswa-siswi dengan beberapa macam jalur masuk perguruan tinggi, baik negeri maupun swasta. Mereka juga diberikan penanaman bekal dalam mengembangkan potensi diri dan minat bakat sehingga dapat menentukan jurusan yang akan digeluti nantinya.
Mahasiswa ini mengenalkan jurusan di UPN dan prospek kerja di setiap jurusannya. Kemudian dilanjut penjelasan terkait jurusan Ilmu Komunikasi di UPN Veteran Jawa Timur sesuai dengan latar belakang sang mahasiswa pembawa acara. Penjelasan tersebut menyebutkan hal yang dipelajari, fasilitas di jurusan, dan keketatan SBMPTN pada jurusan Ilmu Komunikasi.
Selain itu siswa-siswi juga diberi gambaran tentang perbedaan masa sekolah dengan kehidupan perkuliahan agar nantinya dapat terhindar dari adanya peristiwa culture shock, atau gegar budaya yang banyak dialami oleh mahasiswa pada masa transisi jenjang edukasi.
Editor : Arif Ardliyanto