get app
inews
Aa Text
Read Next : Rayakan 70 Tahun Diplomasi Indonesia-Finlandia, Nola Learning Center Gelar Acara JOY of LEARNING

Ingin Bertemu Wali Kota, Warga Surabaya Bisa Ikut Shalat Idul Fitri di Balai Kota, Catat Jadwalnya

Kamis, 20 April 2023 | 04:08 WIB
header img
Ilustrasi-Warga Surabaya yang ingin bertemu Wali Kota Eri Cahyadi Bisa Ikut Shalat Idul Fitri di Balai Kota. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersiap menggelar kembali Shalat Idul Fitri atau Shalat Id 1444 hijriyah di Taman Surya halaman Balai Kota Surabaya. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama keluarganya juga akan ikut Shalat Id di tempat tersebut.

Kepala Bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Surabaya Arief Boediarto mengatakan waktu pelaksanaan Salat Id di Taman Surya itu masih menunggu keputusan sidang isbat yang akan digelar oleh pemerintah pusat. Jika sudah diputuskan hari dan tanggalnya, maka pemkot siap mengikutinya.

“Nah, pada saat hari pelaksanaan itu, Shalat Id akan dimulai tepat pukul 06.00 WIB. Jadi, mulai habis subuh atau sekitar pukul 05.30 WIB, takbir akan terus berkumandang sembari menunggu jamaah, tepat pukul 06.00 WIB, Shalat Id akan langsung dimulai,” kata Arief, (19/4/2023).

Menurutnya, yang akan bertindak sebagai khotib dalam pelaksanaan Shalat Id di Taman Surya nanti adalah Dr. KH. M.Syukron Djazilan Badri, M.Ag yang merupakan Ketua 1 MUI Kota Surabaya, pengurus LPTQ Kota Surabaya, dan juga Dosen UIN Sunan Ampel Surabaya. Sedangkan yang akan bertindak sebagai imam Shalat Id adalah Ustad Qomaruddin,SH,I yang merupakan Juara MTQ tingkat Nasional sekaligus pengurus LPTQ Kota Surabaya.

“Pak Wali Kota beserta keluarga besarnya insyaallah akan mengikuti Shalat Id di Taman Surya,” katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut