get app
inews
Aa Read Next : Silaturahim Kebangsaan, PKS Jatim Bangun Komunikasi Politik dengan Gerindra Menyongsong Pilkada

Pileg 2024, PDIP Bidik 45 Kursi di DPRD Jatim

Kamis, 11 Mei 2023 | 20:11 WIB
header img
Pendaftaran bacaleg PDIP Jatim ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur (Jatim), Kamis (11/5/2023). Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendaftarkan 120 bakal calon legislatif (bacaleg) ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur (Jatim), di Jalan Tenggilis Surabaya, Kamis (11/5/2023).

Rombongan bacaleg dari partai berlambang banteng moncong putih ini berangkat dari kantor DPD PDIP di Jalan Kendangsari Industri Surabaya. Mereka menggelar longmarch dengan panjang rombongan sekitar 300 meter.

Longmarch diramaikan sejumlah kesenian. Mulai dari reog, banteng-bantengan, dan para penari remo. Rombongan tiba di kantor KPU Jatim pukul 10.00 WIB.

Plh Ketua DPD PDIP Jatim, Budi ‘Kanang’ Sulistyono saat di KPU Jatim mengatakan, pihaknya mendaftarkan bacaleg di DPRD Jatim 100 persen, yaitu sejumlah 120 kursi.

Untuk caleg perempuan sebanyak 30 persen, atau lebih. Pada Pileg 2019, PDIP mengisi 22,5 persen kursi DPRD Jatim atau sekitar 27 kursi. 

"Pada Pileg 2024 nanti, kami menargetkan perolehan 37 persen dari 120 kursi di DPRD Jatim. Jumlah itu setara dengan 45 kursi," kata Kanang.

Terkait nama-nama baceleg dari PDIP, Kanang menyebut sejumlah nama seperti mantan Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana dan Fuad Benardi, anak Menteri Sosial Tri Rismaharini. Keduanya akan berada di Dapil Jatim 1.

Kemudian Wakil Ketua Bidang Politik DPD PDIP Jatim Hari Yulianto maju Dapil 2 Jatim.
Ketua DPC Kota Probolinggo Haris Nasution Dapil 3 Jatim dan istri Wakil Bupati Bondowoso Evi Susilowati maju Dapil 4 Jatim. 

"Melalui iring-iringan Reog Ponorogo, kami ingin menyampaikan pesan bahwa PDIP merupakan partai nasionalis Bung Karno yang mengerti budaya. Itu yang menjadi kesan utama. Menjadi rumah besar kaum nasionalis, religius, dan budayawan,” terang Kanang.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut