get app
inews
Aa Read Next : 23 Mahasiswa Petra Christian University Surabaya Raih Beasiswa Belajar ke 13 Negara Berbeda

Siswa Hafal Al Quran dapat Beasiswa di Mojokerto, Ini Kata Wali Kota Ning Ita

Selasa, 23 Mei 2023 | 13:22 WIB
header img
Ilustrasi- Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto memberikan beasiswa pendidikan kepada siswa penghafal Al-Quran. Foto tangkap layar

MOJOKERTO, iNewsSurabaya.id – Kabar bahagia untuk warga Kota Mojokerto. Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2023, Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto memberikan beasiswa pendidikan kepada siswa penghafal Al-Quran.

Kebijakan ini diutarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbub) Kota Mojokerto yang mengadakan sosialisasi PPDB online di Aula Disdikbud Kota Mojokerto, Senin (22/5/2023). Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari menyampaikan tahun ini ada golden ticket untuk siswa berprestasi selain dari bidang olahraga, yaitu siswa berprestasi di bidang keagamaan.

"Kita memberikan ruang apresiasi. Kalau dulu kan ada jalur prestasi itu dari olahraga. Untuk saat ini kita tambah ada prestasi di bidang keagamaan yaitu bagi hafidz dan hafidzah. Mereka adalah anak-anak yang memiliki kemampuan khusus dan itu jumlahnya sangat terbatas, mungkin hanya berapa persen saja untuk anak-anak yang usia ke situ bisa menghafalkan Al-Quran, sehingga ini bentuk apresiasi kita bagian dari prestasi," kata perempuan yang akrab disapa Ning Ita tersebut.

Dalam pelaksanaan PPDB online tahun ini, Ning Ita juga optimistis bahwa pelaksanaannya akan berjalan dengan lancar.

"Ini sudah pengalaman tahun kelima, saya kira mungkin belajar dari kendala-kendala di tahun-tahun awal kita bisa antisipasi semuanya dan saya optimis semuanya sudah bisa berjalan dengan lancar dan sukses karena ini ibarat jam terbang itu kan bisa hafal jalannya," tutur Ning Ita.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut