Sementara untuk bidang kewirausahaan, sekolah melakukan bimbingan-bimbingan untuk menjadi entrepreneur, sehingga terdata oleh untuk lulusan tahun 2023 ini ada 4 lulusan yang memiliki usaha. “Kami juga memiliki alumni-alumni yang sukses dengan perusahaan yang didirikan. Bahkan sudah mampu untuk merekrut adik kelas dan menjadi tempat praktik kerja industi. Kami juga melakukan kerja sama dengan industry untuk menampung siswa kami bekerja, dan mengasah ketrampilannya,” ungkap Eko.
SMK Teknik PAL Surabaya melakukan prosesi wisuda secara sakral, sebanya 288 peserta didik menjalani proses wisuda sebagai tanda kelulusan. Foto iNewsSurabaya/arif
“Sangat senang sekali. Banyak ilmu yang saya peroleh. Saya berharap sekolah bakal menjadi lebih maju,” katanya.
Untuk saat ini, ujarnya, dirinya akan fokus untuk bekerja, kemudian memikrikan melanjutkan kuliah. “Saya fokus kerja dulu, baru kuliah,” akunya.
Sementara itu, hadir dalam acara wisuda, SEVP TM PT PAL Indonesia, Satriyo Bintoro, Kepala Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Kurniawan Hary Putranto, Ketua Yayasan Pusdiklat PAL Indonesia, Ir. Hery Sunaryo. Dalam sambutannya memastikan bahwa lulusan SMK Teknik PAL Surabaya adalah lulusan yang kompeten, terampil dan berkarakter.
Editor : Arif Ardliyanto