Healza juga menambahkan, pada acara roadshow film Pesantren tak hanya Kota Surabaya saja yang dikunjungi, kota Malang dan Kediri juga masuk sebagai daftar pilihan.
"Film pesantren ini ternyata banyak ditunggu masyarakat Jawa Timur, dari Surabaya, Malang sampai Kediri, kota surabaya hari ini sudah terlaksana besok ditanggal 18 kita lanjut roadshow ke kota Malang, lalu ditanggal 21 kita lanjut ke kota Kediri," paparnya
Film Pesantren ini memiliki latar belakang tentang kehidupan para santri yang berada di Pondok Pesantren Kebon Jambu Cirebon Jawa Barat.
Sang sutradara Salahuddin Siregar sengaja mengambil latar tempat Pondok Pesantren (Ponpes) Kebon Jambu dalam filmnya, karena Pondok Pesantren memiliki keunikan tersendiri, yaitu dipimpin oleh seorang wanita bernama Hj. Marsiyah Amva selaku kepala Ponpes Kebon Jambu.
"Salahuddin Siregar selaku sutradara ingin mengambil latar belakang Pondok Pesanten Kebon Jambu ini untuk memperlihatkan kehidupan pesantren yang bisa kita diambil nilai moralnya, Ponpes ini juga dipimpin oleh seorang Wanita yang dimana biasanya Pesantren itukan dipimpin sama Kyai rata-rata," tambahnya
Film Pesantren menggambarkan kehidupan sehari-hari para santri di Pondok Pesantren, mulai dari belajar mengaji, ceramah dan kegiatan keagamaan lainnya. Banyak pesan moral yang didapat serta bagaimana cara mengasuh para santri-santri di film ini.
Yuk, nonton Film Pesantren hanya di layanan streaming bioskoponline.com, dengan mengocek harga Rp.15 Ribu kalian bisa nonton filmnya sambil berdonasi.
Editor : Arif Ardliyanto