get app
inews
Aa Text
Read Next : Bakal Disandingkan Khofifah pada Pilgub Jatim 2024, Cak Fauzi Malah Bilang Begini!

Haul Raja-Raja Jadi Momentum Bangun Madura

Senin, 30 Oktober 2023 | 12:14 WIB
header img
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar Haul Raja-Raja Madura di pelataran Keraton Sumenep, Minggu (29/10/2033) malam. Foto/Lukman

SUMENEP, iNewsSurabaya.id - Momentum peringatan hari jadi ke-754, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar Haul Raja-Raja Madura di pelataran Keraton Sumenep, Minggu (29/10/2033) malam. Tak seperti tahun sebelumnya, kegiatan kali ini melibatkan seluruh wilayah di Pulau Madura. 

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, atau biasa disapa Cak Fauzi, mengatakan pelibatan empat kabupaten dalam Haul Raja-Raja Madura dilatari semangat kebersamaan. 

“Madura itu punya potensi besar. Karenanya, Haul Raja-Raja Madura menjadi momentum untuk meningkatkan ukhuwah dan ikhtiar untuk membangun Madura menjadi lebih baik,” kata Cak Fauzi melalui keterangan tertulis. 

Menurut Cak Fauzi, Madura memiliki potensi yang luar biasa untuk dikembangkan. Karenanya, dengan persatuan dan kebersamaan cita-cita untuk memajukan Madura diyakini Cak Fauzi bisa lebih cepat terwujud. 

“Alhamdulillah, Haul Raja-Raja Madura kali ini semakin merekatkan ukhuwah kita sebagai orang Madura. Dengan kebersamaan, kita bisa membuat Madura semakin maju dan menjadikan masyarakatnya semakin sejahtera,” imbau tokoh muda Madura itu. 

Ke depan, Cak Fauzi berharap kegiatan Haul Raja-Raja Madura menjadi agenda tahunan yang dilakukan bergantian di empat kabupaten. 

“Harapan saya, Haul Raja-Raja Madura ini bisa terus dilakukan. Jika sekarang ada di Sumenep, nanti bisa di Bangkalan, Sampang, atau Pamekasan. Ini agar ukhuwah dan rencana membangun Madura ke depan bisa terus bergema,” kata Cak Fauzi.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut