SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Berbagi rezeki merupakan tindakan mulia. Kata 'berbagi' mudah diucapkan, tetapi sulit dilakukan. Tidak sedikit orang yang memiliki angan-angan melakukan aksi mulai itu ketika dalam keadaan sulit, namun saat sudah kelebihan rezeki sering kali lupa dengan niat berbagi.
Nah, kali ini mari kita bahas manfaat positif dari berbagi rezeki. Baik bagi pemberi maupun penerima.
Beberapa manfaat berbagi rezeki antara lain:
1. Memberikan kebahagiaan
Berbagi rezeki dapat memberikan kebahagiaan dan kepuasan emosional. Ketika kita membantu orang lain yang membutuhkan, kita merasakan kepuasan dan kebahagiaan yang mendalam.
2. Membantu yang membutuhkan
Berbagi rezeki adalah cara untuk membantu mereka yang kurang beruntung. Dengan memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, kita dapat meringankan beban mereka dan memberikan mereka kesempatan untuk memperbaiki kehidupan mereka.
3. Membangun hubungan sosial
Berbagi rezeki juga dapat memperkuat hubungan sosial. Ketika kita membantu orang lain, kita dapat membangun ikatan emosional dan solidaritas dengan mereka. Hal ini dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dan saling mendukung antara kita dan orang-orang di sekitar kita.
4. Menumbuhkan rasa syukur
Dengan berbagi rezeki, kita juga dapat mengembangkan rasa syukur terhadap apa yang kita miliki. Melihat orang lain yang kurang beruntung dapat membuat kita lebih menghargai apa yang telah kita terima dalam hidup.
5. Membangun masyarakat yang lebih baik
Berbagi rezeki juga dapat membantu membangun masyarakat yang lebih baik. Ketika banyak orang berbagi rezeki, masalah sosial seperti kemiskinan dan kelaparan dapat diatasi secara bersama-sama. Ini dapat menciptakan masyarakat yang lebih adil dan berempati.
Itulah beberapa manfaat dari berbagi rezeki. Di agama manapun, pasti diajarkan tentang berbagi. Karena dalam rezeki pasti ada hak orang lain yang harus diberikan.
Yakinlah, dengan sedikit berbagi tidak akan menjadikan kita jatuh miskin, tanamkan di fikiran kita bahwa dengan berbagi hidup kita menjadi lebih bermakna, karena sebaik-baiknya hidup adalah yang bisa mendatangkan manfaat bagi orang lain.
Sebagaimana dikatakan Gus Lilur, berbagi rezeki merupakan salah satu jalan mencari bekal di akherat. Kader muda NU peraih penghargaan FJN Award 2023 itu menuturkan, bahwa berbagi bisa menjadi inspirasi bagi yang lain.
"Harta dunia ini kan tidak kita bawa mati. Jadi amal baik itulah bekal kita nanti," tuturnya.
Sebagaimana diketahui, melalui gerakan Filantropi NBI, selama ini Gus Lilur kerap membagikan sembako kepada warga kurang mampu.
Apa yang dia lakukan tidak ada kepentingan atau tujuan politik. Hal itu semata-mata mengamalkan ajaran Ahlus Sunnah Wal Jamaah. Ia bilang, darah yang mengalir di tubuhnya adalah darah yang bergelora pengabdian pada NU.
"Saya sudah NU sebelum lahir karena Bapak dan Ibu saya NU. Bapak dan Ibu saya sudah NU sebelum lahir, karena Kakek dan Nenek saya NU. Kakek dan Nenek saya sudah NU sebelum lahir, karena Eyang saya bergabung dengan NU. Saya bangga dan bahagia jika bisa bekerjasama dengan para muda NU," tutupnya.
Editor : Ali Masduki