BATU, iNewsSurabaya.id - Tanggal 14 Februari 2024 bakal menjadi sejarah penting Indonesia, seluruh masyarakat Indonesia bersiap untuk menjalani pemilihan umum yang ditunggu-tunggu. Bagi Jawa Timur Park Group, pemilu bukan hanya acara politik, tetapi juga momentum penting untuk mendorong partisipasi aktif dalam demokrasi.
Sebagai salah satu destinasi wisata terbesar di Indonesia, Jawa Timur Park Group bangga menjadi bagian dari upaya pemerintah dan masyarakat dalam mengembangkan pariwisata, khususnya di Jawa Timur.
Untuk memeriahkan semangat pemilu dan mendorong partisipasi aktif, Jawa Timur Park Group meluncurkan program "Coblos Dulu, Liburan Kemudian". Melalui program ini, setiap pemilih yang menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari 2024 akan mendapatkan diskon 10% untuk menikmati wahana-wahana menarik di theme park mereka.
Tak hanya itu, 100 pengunjung pertama di setiap theme park Jawa Timur Park Group akan mendapatkan merchandise eksklusif sebagai apresiasi atas partisipasi mereka dalam pemilu.
Untuk bisa mendapatkan diskon dan merchandise, pengunjung hanya perlu menunjukkan tanda tinta di jari serta bukti coblos pada hari pemungutan suara.
Program ini berlaku di seluruh theme park Jawa Timur Park Group dan hanya pada tanggal 14 Februari 2024, serta berlaku untuk pembelian tiket langsung di loket theme park.
Direksi, manajemen, dan staf Jawa Timur Park Group sepenuhnya mendukung semarak pemilu ini. Mereka mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilih mereka dalam pemilihan yang Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil.
Audi Firstania, perwakilan Marcomm Jatim Park Group, menyatakan antusiasme mereka atas respons positif dari pengunjung terhadap promo ini. "Kami berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dan memenuhi kebutuhan pengunjung dengan memberikan diskon spesial," ujarnya.
Editor : Arif Ardliyanto