get app
inews
Aa Read Next : Jalan Utama Surabaya Macet, Konvoi Peringatan Hari Buruh May Day

Tadarus Politik Milenial, Gus Sadad Ladeni Pertanyaan Kritis Mahasiswa

Sabtu, 23 Maret 2024 | 19:49 WIB
header img
Gus Sadad Ladeni Pertanyaan Kritis Mahasiswa dalam safari tadarus politik milenial. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Ketua DPD Gerindra Jawa Timur (Jatim) Anwar Sadad menggelar Tadarus Politik Milenial di Jombang, Sabtu (23/3/2024). Acara ini dihadiri oleh ratusan mahasiswa serta para santri.

Sambil berakhir pekan, Gus Sadad sapaan akrabnya menunjukkan komitmennya untuk terus bertemu para mahasiswa/santri di daerah guna berdiskusi banyak hal, utamanya soal politik. "Ini titik kedua di tahun 2024 ini, kita gelar tadarus politik di Jombang," kata Gus Sadad, panggilan karib Anwar Sadad.


Momen kedatangan Gus Sadad di Kota Santri dimanfaatkan oleh sekitar 100 mahasiswa dan santri berbincang tentang politik. Antusiasme peserta diskusi nampak dari banyaknya pertanyaan yang terlontar di saat sesi tanya jawab. Ichwan, salah satu mahasiswa yang hadir bertanya soal politik transaksional yang marak akhir-akhir ini di Pemilu 2024.

Ketika ditanya tentang politik transaksional, Sadad menjawab dengan tegas bahwa dirinya miris melihat fenomena itu. "Maraknya politik uang itu karena kegagalan politikus meyakinkan publik. Itu juga menunjukkan ketidakmampuan dari politikus tersebut men deliver isu-isu politik sebagai isu publik," jawab Gus Sadad.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut