Ia sangat mengapresiasi karena Undika yang memiliki concern di lingkungan ini mau bekerjasama dan mengembangkan edukasi di tengah masyarakat.
“Meskipun ini perdana namun menurut saya sukses meraih animo peserta yang hadir, terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang datang dari para peserta,” tutur Dyan.
Lebih lanjut Dyan menuturkan bahwa manfaat dari kepedulian lingkungan ini tidak terasa saat ini namun akan terasa di waktu yang mendatang.
“Dan pemahaman serta kesadaran antar satu orang dengan orang lain tentang lingkungan ini kan berbeda-beda ya, jadi effortnya lebih untuk membuat mereka bisa lebih peduli,” lanjutnya.
Oleh sebab itu Dyan berharap melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi, Undika bisa terus melakukan pengabdian masyarakat terlebih yang memiliki fokus di bidang lingkungan.
Editor : Ali Masduki