Indonesia mendapat tambahan tenaga baru dari Justin Hubner yang datang usai membela Cerezo Osaka pada Rabu 17 April 2024. Namun, ia belum tentu bisa diturunkan pada pertandingan ini.
Tiga poin menjadi harga mati bagi Indonesia jika ingin lolos. Selain, membuka peluang, kemenangan akan membuat Tim Merah Putih unggul head-to-head atas Australia yang akan menjadi penting dalam penentuan klasemen akhir nanti.
Patut dinanti apakah Timnas Indonesia U-23 bisa memenangi laga nanti atau tidak. Pertandingan dijadwalkan berlangsung Kamis (18/4/2024) pukul 20.00 WIB di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar.
Jadwal Siaran Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Kamis (18/4/2024) pukul 20.00 WIB: Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Australia U-23 – live di RCTI
Editor : Arif Ardliyanto