Sementara itu, Eunice Teo, Product Manager, Cardiovascular & Respiratory OMRON Healthcare Singapore mengungkapkan bahwa OMRON berkomitmen untuk mengembangkan teknologi dan inovasi di bidang kesehatan.
"Kami ingin terus berkontribusi dalam teknologi-teknologi kesehatan yang dapat mempermudah masyarakat mengetahui kondisi kesehatan mereka, seperti tekanan darah sewaktu-waktu, termasuk risiko terkena stroke dan jantung selama beberapa tahun ke depan," ungkapnya.
"Dengan demikian masyarakat dapat mengambil tindakan pencegahan serta mendapat penanganan dari dokter agar kesehatan mereka tetap terjaga dalam jangka panjang," tandasnya.
Sebagaimaa diketahui, penyakit kardiovaskular dan cerebrovascular seperti serangan jantung dan stroke berada di urutan atas dalam daftar penyebab kematian utama di Indonesia.
Untuk menanganinya, dibutuhkan kolaborasi erat antara berbagai pihak, termasuk organisasi kesehatan, pemerintahan, dan pihak swasta.
Sebagai produsen alat kesehatan terkemuka di dunia, OMRON Healthcare Indonesia berkomitmen untuk berperan aktif dalam pemantauan hipertensi untuk menghilangkan serangan jantung dan stroke sebagai visi jangka Panjang "Going for Zero".
Salah satu langkah nyata dalam menekan prevalensi serangan jantung dan stroke, OMRON secara aktif menjalankan kampanye mengajak orang-orang yang berisiko tinggi untuk memantau tekanan darah mereka secara rutin di rumah.
OMRON juga melakukan langkah berarti dengan mendonasikan alat tensi (Blood Pressure Monitor) digital bekerjasama dengan organisasi-organisasi terkait di berbagai negara.
Editor : Ali Masduki