get app
inews
Aa Read Next : Stunting Jadi Tantangan Masa Depan, Begini Ungkapan Dr Dwi Astutik

Budi Waseso Kukuhkan Arum Sabil Jadi Ketua Kwarda Jatim, Siap Tancap Gas Wujudkan Indonesia Emas

Kamis, 23 Mei 2024 | 08:25 WIB
header img
Budi Waseso Kukuhkan Arum Sabil Jadi Ketua Kwarda Jatim. Foto iNewsSurabaya/lukman

Pria yang akrab disapa Buwas ini mengatakan gerakan Pramuka menjadi persiapan generasi muda untuk memimpin Indonesia yang memiliki karakter.

"Peran pramuka sendiri cukup bagus untuk mengubah krakter yang berintegritas tinggi sehingga membawa Indonesia emas," katanya.

Pramuka dinilai memiliki keterlibatan yang bagus dalam semua kegiatan di masyarakat sosial termasuk kegiatan seperti Pilkada serentak.

"Itu semua mewujudkan keamanan dan ketertipan bersama aparat keamanan lainnya," ucap Mantan Kepala BNN Republik Indonesia (RI).

Sementara itu, Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Pramuka Jatim Adhy Karyono mengatakan kontribusi pramuka dan wadah yang mendukung pembangunan di Jatim. Selain itu wadah pramuka ini bisa mencetak generasi yang handal dan kuat yang bisa bersaing dimasa depan . 

"Tentu Pemprov Jatim sangan mendukung seluruh program dan gerakan kepramukan Jatim berjalan dengan baik dengan prestasi yang cukup bagus," ucap Penjabat (Pj) Gubernur Jatim Adhy Karyono. 

Adhy menjelaskan dukungan Pemprov Jatim kepada Pramuka dengan adanya legalitas, peraturan dan dukungan anggaran. 

“Keanggotaan Kwarda Pramuka Jatim menjadi anggota paling banyak sebesar 3,3 juta. Saat ini banyak kegiatan yang dilakukan Pramuka cukup terasa di masyarakat. Kita tahu setiap ada kegiatan atau bencana kita selalu melihat sosok anggota Pramuka yang ada di lokasi bencana," bebernya.

Di sisi lain, Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jatim Arum Sabil menjelaskan dengan dilantik pengurus Kwarda Pramuka Jatim pihaknya berkomtimen untuk terus melanjutkan program yang sudah berjalan.

"Kita berterima kasih atas pengukuhan ini. Dan ini akan meningkatkan semangat kita bersama untuk lebih tancap gas membawa Pramuka di Jatim lebih baik lagi," imbuhnya. 

Dengan dilantik ini, Arum Sabil mengaku tantangan kedepan yang akan dihadapi Pramuka di Indonesia masalah pangan dan energi. "Tantangan ini yang harus segera teratasi untuk bisa mengatasi masalah tersebut," bebernya. 

Keluarga besar Kwarda Pramuka Jatim yang di dalamnya termasuk 38 Kwarcab, 666 Kwarran, 65.900 Gugus Depan dan 3.341.272 anggota Pramuka Se Jatim selama ini terus bersinergi, bekerja sama, kolaborasi, dan saling menguatkan untuk menjalankan pendidikan kepramukaan di Jatim.

"Kami terus berkoordinasi, berkonsultasi, dan berkolaborasi dengan Penjabat Gubernur Jatim selaku Kamabida sehingga program-program Kwarda bisa selaras dan mendukung program Pemprov Jatim. Salah satunya mewujudkan generasi emas 2045," pungkasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut