get app
inews
Aa Text
Read Next : BOLA Deli Berbagi Ilmu dan Keterampilan, Tingkatkan Kualitas Pelaku UMKM Kue Tradisional

BSN dan Pemprov Sumsel Luncurkan Bulan Mutu Nasional 2022

Selasa, 22 Februari 2022 | 15:08 WIB
header img
Kukuh menyerahkan SPPT SNI kepada 5 UMKM binaan BSN yang telah berhasil menerapkan SNI. (Foto: Dok BSN)

Mengusung tema “Indonesia Bangkit, Indonesia Kuat Bersama SNI”, penyelenggaraan Bulan Mutu Nasional 2022 dimaksudkan sebagai forum untuk membangkitkan kembali kesadaran atau awareness masyarakat Indonesia akan pentingnya mutu, terutama mutu barang dan jasa, baik yang diproduksi atau dikonsumsi sehari-hari. 

Acara ini menyediakan sarana diskusi bagi para pemangku kepentingan standardisasi terkait peran standardisasi dan penilaian kesesuaian (SPK) dalam memberi kontribusi untuk mewujudkan perlindungan masyarakat dalam aspek kesehatan, keamanan, keselamatan, dan lingkungan, serta dalam memberikan kontribusi untuk peningkatan daya saing nasional.

BMN 2022 akan mengambil tema “Indonesia Bangkit, Indonesia Kuat Bersama SNI,” sejalan dengan tema G20 "Recover Together, Recover Stronger". 

Melalui BMN 2022 para pemangku kepentingan standardisasi terkait peran standardisasi dan penilaian kesesuaian (SPK) dapat memberi kontribusi untuk mewujudkan perlindungan masyarakat dalam aspek kesehatan, keamanan, keselamatan dan lingkungan serta dalam memberikan kontribusi untuk peningkatan daya saing nasional. 

Kerjasama yang diselenggarakan antara Badan Standardisasi Nasional dan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan juga diharapkan dapat mendukung pelaksanaan Forum Internasional G20 di Indonesia tahun 2022. Forum internasional G20 menjadi representasi perekonomian dunia dan memiliki posisi strategis. 

Negara-negara yang tergabung di G20 ini menguasai 85% PDB dunia, 80% investasi global, 75% perdagangan dunia, dan 66% populasi dunia.

Sejak awal terbentuknya G20, Indonesia telah menjadi anggota pertemuan Forum pada 1999, dan kini ditetapkan sebagai Presidensi G20 Tahun 2022. 

Melalui tema Recover Together, Recover Stronger atau Pulih Bersama, Bangkit Perkasa, Indonesia mengajak seluruh dunia untuk bersama-sama mencapai pemulihan yang lebih kuat dan berkelanjutan. 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut