Setelah kejadian tersebut karier Budi Waseso terus meningkat, dia pernah menjadi Kabareskrim Polri mulai tanggal 16 Januari 2015 sampai 7 September 2015. Kemudian menjadi Kepala Badan Narkotikan Nasional (BNN) masa jabatan 8 September 2015 sampai 1 Maret 2018.
Setelah pensiun Budi Waseso dipercaya oleh Presiden Joko Widodo untuk menjadi Direktur Utama Badan Urusan Logistik (Bulog) pada tanggal 27 April 2018.
Tapi siapa sangka putra kelahiran Parenggan, Pati, Jawa Tengah, tanggal 19 Februari 1960 ini pernah merasakan pahit getirnya hidup dengan penghasilan yang pas-pasan.
Ketika dirinya masih berpangkat Kapten di kepolisian pernah merasakan menjadi tukang ojek. Dia menjadi tukang ojek untuk menambah penghasilan karena gajinya tidak cukup.
Dengan modal Motor Vespa yang dibelinya dari temannya seharga 350 ribu rupiah dia menjadi tukang ojek selepas bertugas. Tempat mangkalnya berada di kawasan Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur.
“Saya berpikir bagaimana caranya gaji saya sebagai polisi itu hanya untuk keluarga. Sementara untuk rokok dan uang bensin harus say acari sendiri,” kata Budi Waseso seperti dikutip dari intisari.grid.id.
Editor : Ali Masduki