SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Daya beli masyarakat cenderung menurun, industri kecantikan justru semakin berkembang pesat. Produk perawatan kulit tetap menjadi primadona dengan permintaan yang terus meningkat.
Menangkap peluang ini, Ghanisa Clinic and Skincare terus berekspansi, salah satunya dengan membuka cabang baru di Bangkalan, Madura.
"Kami melihat Bangkalan sebagai kota dengan potensi bisnis kecantikan yang tinggi. Mitra dan pasar yang ada di sini menunjukkan respons yang sangat positif. Kami berharap dapat berkontribusi pada perkembangan industri kecantikan di kota ini," ujar Deddy Purnomo, Founder dan CEO PT Ghanisa Ridho Indonesia Sinergy, dalam pembukaan Ghanisa Beauty Center Bangkalan baru-baru ini.
Bersama istrinya, Hj. Rifatul Minnah Dipl.Cibtac Dipl.Cidesco, yang turut mengembangkan bisnis ini, Deddy berharap kehadiran Ghanisa di Bangkalan akan diikuti oleh pembukaan cabang di kota-kota potensial lainnya.
Dengan mengusung prinsip waralaba syariah, Ghanisa menawarkan peluang bisnis yang adil dan transparan, tanpa memberatkan mitra.
"Dalam menjalankan bisnis waralaba, kami menanamkan nilai keadilan dan kejujuran sesuai dengan perintah Allah SWT. Bisnis waralaba berbasis syariah memerlukan sistem nilai sebagai filter moral untuk menghindari penyimpangan moral bisnis," tambah Deddy.
Menurut Deddy, bisnis ini tidak semata-mata mengejar profit, tetapi juga membantu mitra Ghanisa Clinic & Skincare berkembang tanpa beban biaya yang tidak perlu. Dengan prinsip syariah, Ghanisa sebagai master franchise mencari solusi untuk tumbuh bersama mitra.
Editor : Arif Ardliyanto