get app
inews
Aa Text
Read Next : Kenaikan PPN 12 Persen Beban Berat bagi Pengusaha Angkutan Penyeberangan, Terancam Gulung Tikar!

Festival Kue Bulan, Hotel di Surabaya Ini Hadirkan Keindahan Tradisional Tionghoa

Kamis, 08 Agustus 2024 | 17:40 WIB
header img
Festival Kue Bulan ini menggabungkan tradisi dan modernitas, membawa para tamu undangan ke dalam keindahan tradisional Tionghoa yang melebur dengan sentuhan teknologi modern. Foto/Dokumentasi JW Marriott

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Festival Kue Bulan atau yang biasa dikenal dengan Mooncake Festival, bagian dari tradisi Pertengahan Musim Gugur atau Mid-Autumn Festival, merupakan perayaan yang selalu ditunggu-tunggu oleh sebagian besar masyarakat Tionghoa di Surabaya. 

Dalam rangka menyambut perayaan besar ini, JW Marriott Surabaya mempersembahkan sebuah acara spektakuler yang bertajuk ‘Taman Bunga di Terang Rembulan’. 

Acara pembukaan festival Kue Bulan ini menggabungkan tradisi dan modernitas, membawa para tamu undangan ke dalam keindahan tradisional Tionghoa yang melebur dengan sentuhan teknologi modern, dimana Pavilion Restaurant akan disulap menjadi taman lentera dengan nuansa floral yang menggambarkan inspirasi tema Kue Bulan JW Marriott Surabaya: The Moonlit Blossom.

Alex Ryu, General Manager JW Marriott Surabaya mengatakan, perayaan kue bulan dan program kuliner ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para tamu kami, dengan menggabungkan elemen-elemen tradisional dan modern dalam satu acara yang indah.

“Kami berharap, melalui acara ini, para tamu dapat merasakan kehangatan dan keindahan Perayaan kue bulan dengan cara yang elegan dan berkesempatan untuk mencoba menu khas Sichuan dari Chef Tan, yang merupakan salah satu program Flavors Beyond Borders,” terangnya.

Di tahun ini, JW Marriott Surabaya mengusung tema seni ilustrasi, yang terinspirasi oleh keindahan Moon Palace yang tertuang di dalam legenda Dewi Bulan, Chang e. Ilustrasi yang digambar langsung dengan tangan oleh IISM Studio, mengilustrasikan keindahan bunga-bunga yang tumbuh di Moon Palace dan bermekaran dibawah sinar bulan. 

Ilustrasi yang menghiasi kotak-kotak kue bulan ini menggambarkan keindahan berbagi kebahagiaan yang menyelimuti perayaan Kue Bulan. Ilustrasi tersebut sekaligus menjadi tema acara pembukaan festival Kue Bulan yang akan diselenggarakan pada tanggal 8 Agustus 2024 di Pavilion Restaurant.

Perayaan dimulai dengan penampilan Guzheng, musik tradisional khas budaya Tionghoa. Kemudian dilanjutkan dengan fashion show eksklusif, di mana para model akan mengenakan busana khas Tionghoa yang elegan dari salah satu perancang busana ternama di Surabaya, Lily Sasongko serta hairpiece yang menawan dari Le Ciel Design. 

Busana Cheongsam yang dibalut dengan ukiran khas Tionghoa bernuansa floral, menyelaraskan konsep The Moonlit Blossom, dimana para model akan berjalan sambil membawa hamper kue bulan dengan tajuk The Moonlit Blossom. 

Berbagai kue bulan akan dipresentasikan, mulai dari snow skin yang terdiri dari musang king, matcha – cream cheese chocolate truffle, serta umeshu lemon cake dan strawberry chocolate truffle, hingga baked mooncake yang terdiri dari green tea, red bean tangerine, white lotus, black sesame, red date & walnut, osmanthus flower, dan cranberries. 

Pertunjukan ini semakin memukau dengan latar belakang taman yang dihiasi LED berkilauan, menciptakan suasana yang benar-benar harmoni. 

Untuk menambah kemeriahan, Chef Chong Loong Fat selaku Dim Sum Chef & Banquet Culinary Art dari Tang Palace - Chinese Restaurant berkolaborasi dengan Eliawati Erly, seorang Tea Master dari Dilmah tea. 

Keduanya mempersembahkan tea pairing yang menambah kenikmatan disetiap gigitan kue bulan karya Chef yang biasa dipanggil dengan Affat tersebut. Para tamu juga mendapatkan kesempatan untuk serta mencicipi hasil karyanya yang autentik dan lezat.

Dalam momen istimewa ini, JW Marriott Surabaya dengan bangga menyambut para tamu untuk merayakan perayaan kue bulan yang penuh makna. 

Sebagai bagian dari perayaan tersebut, para tamu diberikan kesempatan untuk menikmati sajian istimewa hasil kolaborasi antara Chef Tan dari W Chengdu dan Tang Palace – Chinese Restaurant yang berlokasi di lantai 2. Mulai dari hidangan sup lezat, Rainbow Shredded Codfish Soup. 

Sup otentik dari Sichuan ini tidak hanya memanjakan lidah dengan kelezatan rasanya dan tekstur ikan yang lembut, tetapi juga kaya akan kandungan omega-3 yang bermanfaat bagi kesehatan. Hingga hidangan utama yang tak kalah menggugah selera, Sichuan “Mapo” Tofu with Lobster. 

Hidangan ini menyajikan kombinasi sempurna antara tahu lembut dan lobster segar, dibalut dengan rasa pedas khas cabai Sichuan yang menggigit dan memikat selera.

Program kolaborasi kuliner eksklusif ini merupakan salah satu program kuliner dari JW Marriott Surabaya yang bertajuk "Flavors Beyond Borders." Dimana sepanjang bulan Agustus, Hotel tengah Kota Surabaya tersebut mengundang pakar kuliner dari berbagai negara untuk berkolaborasi, dimulai dengan JW Pastry Masterclass di SBCo bersama Chef Hyo Jeong Han dari Korea Selatan. 

Kemudian, acara dilanjutkan dengan Kitchen Takeover di Tang Palace oleh Chef Tan dari W Chengdu, diikuti oleh Whisky Dinner di Uppercut Steakhouse yang berkolaborasi dengan George Schulze dari Dalmore. 

Program ini akan mencapai puncaknya dengan Kitchen Takeover di Pavilion Restaurant oleh Chef Tan, yang dikenal dengan keahliannya dalam mengangkat masakan khas Indonesia ke ranah global.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut