JAKARTA, iNewsSurabaya.id – Salah satu brand makanan ringan, Biskuat, berkolaborasi dengan klub sepak bola legendaris dari Inggris, Manchester United. Kerjasama ini bertujuan untuk mendukung pengembangan potensi dan pembentukan karakter anak-anak Indonesia.
Senior Marketing Manager Biskuat, Dian Ramadianti menjelaskan, kolaborasi ni merupakan bentuk komitmen Biskuat dalam mendukung perjalanan anak Indonesia. Pasalnya, Biskuat percaya bahwa setiap anak memiliki potensi tak terbatas melebihi apa yang terlihat dan dapat terus diasah.
“Sebagai salah satu tim sepak bola terbaik, Manchester United berhasil melahirkan banyak bintang sepakbola dunia. Hal ini berkat semangat kegigihan tim. Sehingga menjadi sumber inspirasi banyak orang termasuk anak Indonesia,” katanya, Kamis (26/9/2024).
Kolaborasi epik Biskuat - Manchester United ini mendapat dukungan penuh dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Dr. Muhammad Hasbi selaku Direktur Sekolah Dasar Kemendikbudristek pun menyampaikan dukungan dan apresiasi kepada Biskuat atas konsistensinya dalam upaya pengembangan potensi dan penguatan karakter positif anak Indonesia. “Kolaborasi ini merupakan salah satu contoh sinergi positif yang sejalan dengan nilai-nilai penguatan pendidikan karakter yang menjadi prioritas dari Kemendikbudristek,” terangnya.
Pelatih dari Manchester United Soccer School (MUSS) yang berlokasi di Carrington, United Kingdom, Michael Neary menjelaskan, MUSS percaya bahwa setiap anak bisa mendapatkan banyak manfaat positif dalam olahraga sepakbola. “Melalui kolaborasi ini, kami ingin menginspirasi setiap anak agar memiliki berbagai karakter positif seperti kerja sama tim, pantang menyerah dan semangat untuk jadi lebih kuat,” ujarnya.
Editor : Arif Ardliyanto