SURABAYA, iNews.id - Pemuncak klasemen La liga Spanyol, Real Madrid masih terlalu perkasa bagi tim tuan rumah Mallorca. Los Blancos berhasil menang telak 0-3 atas Mallorca dalam lanjutan La liga Pekan ke-28.
Karim Benzema menjadi pahlawan kemenangan tim asal ibukota Spanyol tersebut dengan mencetak Brace di menit ke-77 dan 82. Satu gol lainnya di cetak oleh pemain asal Brazil, Vinicius Junior di menit ke-55. Laga antara Mallorca vs Real Madrid digelar di Stadion Visit Mallorca Estadi, Mallorca, Spanyol, Selasa dinihari (15-3-2022).
Kemenangan atas Mallorca membuat nyaman Los Blancos di puncak klasemen La Liga Spanyol dengan mengumpulkan 66 poin unggul 10 atas Sevilla yang berada di peringkat kedua. Sedangkan Mallorca tertahan di peringkat ke-16 dengan mengumpulkan 26 poin.
Tampil dipublik tim tuan rumah Mallorca, Real Madrid langsung mengambil inisiatif menekan pertahanan Mallorca sejak babak pertama dimulai. Menit ke-6 Los Blancos mendapat peluang emas melalui tendangan Karim Benzema memanfaatkan umpan terobosan Vinicius Junior. Namun tendangan Benzema berhasil ditepis oleh penjaga gawang Mallorca, Sergio Rico.
Menit ke-27 Mallorca mengancam gawang Real Madrid melalui tendangan Brian Olivan. Namun tendangannya masih lemah dan di tangkap dengan mudah oleh penjaga gawang Real Madrid, Thibout Courtois. Menit ke-34 Mallorca mendapat peluang emas melalui sontekan Pablo Maffeo. Namun sayang sontekan Maffeo masih membentur tiang gawang Courtois, sampai akhir babak pertama tidak ada gol yang tercipta. Skor 0-0 tetap bertahan.
Memasuki babak kedua Real Madrid meningkatkan tekanan kepertahanan Mallorca. Menit ke-55 Los Blancos membuka keunggulan melalui tendangan Vinicius Junior memanfaatkan umpan Karim Benzema. Skor 0-1 untuk Real Madrid.
Menit ke-77 Real Madrid berhasil menambah keunggulan melalui eksekusi penalti Karim Benzema. Penalti diberikan wasit setelah Vinicius Junior dilanggar pemain belakang Mallorca dikotak penalti. Benzema yang maju sebagai eksekutor penalti berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 0-2 untuk Los Blancos. Lima menit berselang tepatnya menit ke-82 Karim Benzema mencetak gol keduanya pada laga tersebut melalui sundulan kepalanya memanfaatkan umpan silang Marcelo. Skor 0-3 untuk Real Madrid atas Mallorca, sampai akhir babak kedua skor 0-3 untuk kemenangan Los Blancos atas Mallorca tetap bertahan.
Susunan pemain
Mallorca : Sergio Rico, Pablo Maffeo, Martin Valjent, Antonio Raillo, Brian Olivan, Daniel Rodriguez, Antonio Sanchez, Idrissu Baba, Takefusa Kubo, Angel Rodriguez, Vedat Muriqi.
Real Madrid : Thibout Courtois, Vinicius Junior, Karim Benzema, Rodrygo, Toni Kroos, Casemiro, Federico Valverde, Ferland Mendy, David Alaba, Nacho Fernandez, Lucas Vazquez.
Editor : Arif Ardliyanto