get app
inews
Aa Text
Read Next : Krisis Komunikasi di Balik Program Makan Bergizi Gratis

Alat Makan Bergizi Gratis Diminta Standar Nasional, UMKM Penyedia Perlu Hati-Hati!

Kamis, 11 September 2025 | 18:48 WIB
header img
Pusat Grosir Sidoarjo Resmi menjadi Pemasok Peralatan Dapur Program Makan Bergizi Gratis yang ditetapkan pemerintah. Foto iNewsSurabaya/ist

SIDOARJO, iNewsSurabaya.id – Program strategis nasional Makan Bergizi Gratis (MBG) mulai menunjukkan dampaknya di lapangan. Salah satunya terlihat dari pemilihan pemasok resmi peralatan dapur yang akan digunakan penyedia layanan masak agar kualitas makanan tetap higienis sesuai standar Badan Gizi Nasional (BGN).

Sejumlah perusahaan penyedia peralatan dapur skala besar mengikuti proses verifikasi, namun tidak semuanya lolos uji kelayakan. Hanya yang memenuhi standar higienitas dan keamanan pangan ketat yang bisa ditunjuk sebagai mitra resmi.

Salah satu perusahaan yang berhasil mendapatkan kepercayaan adalah PT Pusat Grosir Sidoarjo. Perusahaan ini dinilai mampu menyediakan perlengkapan masak industri sesuai standar BGN, mulai dari alat masak berskala besar hingga perlengkapan penyimpanan dan distribusi makanan.


Pusat Grosir Sidoarjo Resmi menjadi Pemasok Peralatan Dapur Program Makan Bergizi Gratis yang ditetapkan pemerintah. Foto iNewsSurabaya/ist

Direktur Utama PT Pusat Grosir Sidoarjo, Joko Susilo, menyampaikan kebanggaannya atas kepercayaan yang diberikan.

“Kami merasa terhormat bisa menjadi bagian dari program strategis nasional ini. Kontribusi kami bukan hanya soal bisnis, tetapi juga wujud tanggung jawab sosial untuk mendukung generasi sehat dan cerdas,” ujarnya, Rabu (11/9/2025).

Produk yang dipasok meliputi peralatan masak industri seperti panci besar, wajan jumbo, kompor gas skala besar, rice cooker berkapasitas tinggi, hingga oven pemanggang. Selain itu, ada juga perlengkapan distribusi seperti termos nasi, rantang besar, troli makanan, hingga peralatan penyimpanan berupa freezer, lemari pendingin, dan rak stainless steel.

Tak ketinggalan, perusahaan ini juga menyiapkan perlengkapan pendukung kebersihan dapur seperti wastafel portabel, peralatan sanitasi, hingga perlengkapan cuci tangan.

Implementasi Program Makan Bergizi Gratis tidak hanya ditujukan untuk menyediakan gizi seimbang bagi anak usia sekolah, tetapi juga memberi efek domino bagi perekonomian. UMKM lokal penyedia bahan pangan, penyedia jasa logistik, hingga tenaga kerja ikut merasakan dampak positif dari berjalannya proyek ini.


Pusat Grosir Sidoarjo Resmi menjadi Pemasok Peralatan Dapur Program Makan Bergizi Gratis yang ditetapkan pemerintah. Foto iNewsSurabaya/ist

PT Pusat Grosir Sidoarjo pun menegaskan komitmennya untuk terus menjaga kualitas produk dan layanan agar program MBG berjalan berkelanjutan.

“Kami akan memastikan seluruh produk yang dipasok memenuhi standar ketat agar program ini benar-benar berdampak pada lahirnya generasi Indonesia yang lebih sehat, kuat, dan produktif,” tutur Joko.

Dengan hadirnya dukungan peralatan dapur yang sesuai standar, keberhasilan program MBG diharapkan semakin terjamin, baik dari sisi higienitas makanan maupun efektivitas distribusi.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut