get app
inews
Aa Text
Read Next : Peringatan Hari Orang Miskin Sedunia Ke-VIII, RS Adi Husada Bagikan Sembako dan Cek Kesehatan

Balak Infolahtadam V/Brawijaya Bagi Sembako di Surabaya

Jum'at, 27 Mei 2022 | 19:27 WIB
header img
Satuan Badan Pelaksana (Balak) Infolahtadam V/Brawijaya membagikan bingkisan sembako

SURABAYA, iNews.id – Satuan Badan Pelaksana (Balak) Infolahtadam V/Brawijaya membagikan bingkisan sembako pada masyarakat. Mereka juga memberikan pengarahan tentang wawasan kebangsaan di wilayah binaan di perkampungan Sawunggaling tepatnya di Jalan Gunung Sari 2 Perjuangan, Kelurahan Sawunggaling, Kecamatan Wonokromo, Jumat (27/5/2022).

Selaim pembagian bingkisan untuk warga ini, personel Infolahtadam V/Brawijaya juga melakukan karya bakti dengan membersihkan selokan dan jalan sepanjang bantaran Kali Brantas. Kainfolahtahdam V/Brawijaya, Kolonel Inf Suparman. SSos, MSi., turut hadir dan ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Kedatangan rombongan personel Infolahtadam disambut hangat oleh Ketua RW 08 Kelurahan Sawunggaling Joko Sukariyono dan seluruh warga Gunung Sari 2 Perjuangan. Pada kesempatan itu Kolonel Inf Suparman, berharap bahwa bakti sosial yang didahului dengan kegiatan karya bakti ini bertujuan untuk membantu, meringankan, dan mengatasi kesulitan rakyat guna memperkokoh kemanunggalan TNI Rakyat.

“Rangkaian kegiatan bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian TNI dengan masyarakat sekitar terutama Satuan Infolahtadam V/Brawijaya dengan warga sekitar,” ucap Kolonel Inf Suparman.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut