Logo Network
Network

Foto : Siasat Masyarakat Terangi Kepulauan Raja Ampat

Ali Masduki
.
Jum'at, 26 November 2021 | 21:20 WIB

PAPUA BARAT, iNews.id - Warga menjemur panel surya untuk di konversi menjadi arus listrik dan salurkan ke akumulator (Aki) di Kampung Manyaifun, di Kecamatan Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat, Kamis (25/11/2021). Warga yang tinggal di sebuah kampung terpencil dan dihuni 65 KK tersebut mensiasati kebutuhan penerangan dengan memanfaatkan panel surya atau solar cell.

Selain lebih praktis, pemanfaatan energi terbarukan ini lebih efisien karena tidak memerlukan bahan bakar sebagai pembangkit listrik.

Pemerintah melalui PT. PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat (UIWPPB), terus mempercepat pengembangan kelistrikan energi bersih terbarukan di Raja Ampat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan pariwisata

Sesuai rencana, pada tahun 2022 PLN akan melakukan relokasi 8 mesin Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) yang berada di 8 kampung menjadi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).

(Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki).

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News

Bagikan Artikel Ini