Logo Network
Network

KPU Surabaya Buka Pendaftaran KPPS Untuk Pilkada Serentak 2024

Ali Masduki
.
Kamis, 19 September 2024 | 22:59 WIB

SURABAYA - Jurnalis Foto mengabadikan momen saat Media Gathering Pelaksanaan Tahapan Pendaftaran Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Tahu 2024, di KPU Surabaya, Jawa Timur, Kamis (19/9/2024).

KPU Kota Surabaya membuka pendaftaran KPPS Pilkada Serentak 2024. Pendaftaran sudah dibuka sejak tanggal 17 September hingga 28 September 2024 mendatang.

Subairi, Komisioner KPU Surabaya Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (SDM) menyebut, KPU Surabaya membutuhkan sekitar 20 ribu lebih petugas. Setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) diisi tujuh orang. Total keseluruhan ada 3.964 TPS.

Salah satu syarat KPPS yang harus diperhatikan yakni soal batasan usia KPPS 17 hingga 55 tahun. Selain itu calon KPPS harus terbebas dari penyakit bawaan dengan dibuktikan dengan surat keterangan kesehatan.

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News

Bagikan Artikel Ini