BSI Resmikan UMKM Center di Surabaya

Ali Masduki
Direktur Utama BSI Hery Gunardi, bersama Wagub Jatim Emil Dardak saat meresmikan UMKM Center di Surabaya. (Foto: Ali Masduki)

SURABAYA, iNews.id - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) meresmikan BSI UMKM Center di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (21/7/2022).

UMKM Center tersebut sebagai dukungan nyata dalam memperkuat usaha kecil dan menengah yang merupakan tulang punggung ekonomi nasional.

Pasalnya, kontribusi UMKM terhadap PDB nasional merupakan yang terbesar di antara entitas bisnis lainnya yaitu  mencapai 60,9%. 

UMKM Center BSI di Surabaya merupakan fasilitas ketiga yang dibangun oleh perseroan, setelah di Yoyakarta (Juni 2022) dan di Provinsi Aceh pada Juni 2022. 

"Kami berharap UMKM Center di Jawa Timur ini dapat memperkuat kehadiran BSI sekaligus bermanfaat untuk mendorong usaha kecil dan menengah di grassroot economy hingga naik kelas," kata Hery Gunardi, Direktur Utama BSI saat meresmikan UMKM Center di Surabaya.

Berbagai program pembinaan juga dilakukan oleh BSI agar pelaku UMKM dapat mengembangkan bisnis yang lebih modern, terdigitalisasi bahkan mampu memasuki pasar global. 

"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan porsi pembiayaan pada UMKM dengan berbagai strategi, salah satunya melalui UMKM Center,” ujarnya. 

Hery mengatakan, kehadiran UMKM Center ini merupakan wujud nyata keberpihakan BSI terhadap sektor UMKM dengan menargetkan pertumbuhan pembiayaan UMKM sekitar 6% pada tahun ini. Visi besar BSI untuk mendukung pengembangan pelaku UMKM beralasan kuat. 

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network