Mengintip Program Padat Karya Pemkot Surabaya, Wali Kota Bahagia Bisa Cuci Mobil dan Ngopi

Arif Ardliyanto
Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya meresmikan Rumah Padat Karya di Jalan Raya Menur, Kelurahan Manyar Sabrangan, Kecamatan Mulyorejo Surabaya.(Foto : ist)

Camat Mulyorejo Kota Surabaya, Yudi Eko Handono mengatakan, pembangunan padat karya Pelataran Manyar sudah lama dilakukan. Ia bersyukur, melalui sinergi bersama RT/RW dan LPMK Kelurahan Manyar Sabrangan, akhirnya hari ini bisa diresmikan. "Matur nuwun (terima kasih) Pak Wali Kota, warga kami bisa menempati lahan ini. Dan yang bekerja di sini adalah generasi muda semua," kata Yudi.

Yudi mengaku, awalnya warga pesimis terhadap rencana pembangunan rumah padat karya Pelataran Manyar. Namun setelah pihaknya memberikan pengertian, akhirnya banyak dari warga yang kemudian berminat mendaftar. "Saat itu kami mencari dan akan menyeleksi sulit sekali. Tapi Alhamdulillah, setelah diberikan pengertian, banyak warga yang berminat kemudian kita seleksi," katanya.

Ia mengaku, rencananya masih ada 10 titik lokasi aset pemkot di wilayah Kecamatan Manyar yang akan dijadikan rumah padat. Nantinya, rumah padat karya itu akan digunakan untuk MBR maupun warga yang belum bekerja.

"Harapan kami dengan padat karya ini, warga bisa berkarya dan meninggalkan hal-hal negatif. Monggoh (mari) kita bersama-sama bergotong-royong untuk mengubah perekonomian keluarga menjadi lebih baik," pungkas dia. 

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network