Bank Jatim Raih Peringkat Pertama Paritrana Award Provinsi Jawa Timur 2022

Ali
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan penghargaan Paritrana Award kepada Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman, di Hotel Shangrilla Surabaya, Selasa (27/12/2022). Foto: iNewsSurabaya.id/Pool

Khofifah Indar Parawansa mengucapkan selamat kepada para pemenang. Dengan diraihnya penghargaan ini diharapkan dapat memacu kompetisi dalam meningkatkan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. 

"Saya mengajak semuanya untuk memaksimalkan gerakan ini sebagai bagian dari perlindungan," ucap Khofifah.

Lebih lanjut, Khofifah mendorong setiap Kabupaten/Kota untuk menyiapkan universal coverage terkait perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. 

“Saya juga berharap perusahaan BUMN, BUMD, termasuk perusahaan skala besar, menengah, kecil, mikro, serta sektor swasta dapat mengikuti program  perlindungan tenaga kerja," tegasnya.

“Dengan adanya perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan, para tenaga kerja akan lebih tenang apabila suatu saat mengalami risiko-risiko yang tidak diinginkan. Kondisi tersebut dapat meringankan beban keluarga yang ditinggalkan," lanjut Khofifah. 

Secara Khusus, BUMN, BUMD, pelaku usaha kecil maupun menengah juga dihimbau untuk memaksimalkan pengimplementasian kebijakan perekrutan karyawan berkebutuhan khusus atau difabel.

Sementara itu Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman mengucapkan terimakasih atas apresiasi yang telah diberikan kepada Bank Jatim. 

"Penghargaan ini diraih atas kontribusi bankjatim dalam mensukseskan program BPJS Ketenagakerjaan. Saya berharap prestasi gemilang ini bisa menjadi semangat dan motivasi bagi seluruh pekerja Bank Jatim untuk terus mengoptimalkan pelayanan terbaiknya bagi masyarakat," pungkasnya.
 

Editor : Ali Masduki

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network