Tahun 2023, StatsMe Lebarkan Sayap, Buka Kantor di Jawa Barat dan Indonesia Timur

Arif Ardliyanto
PT Cemerlang Statistika Indonesia (StatsMe) siap mengembangkan perusahaan di Pulau Jawa dan Indonesia Timur. Foto iNewsSurabaya/arif

Komisaris Perusahaan Konsultan Statistik PT Cemerlang Statistika Indonesia (StatsMe), Satria Wicaksono ,S.E,M.EC.DEV.MAPPI(CERT) mengakui saat ini lebih banyak menjalin kerjasama dengan pemerintahan, karena anggaran paling kuat ada di pemerintahan.

“Saat ini di swasta itu masih dalam tahap kita membangun akan sebuah kebutuhan, mereka menilai masih belum menganggap data itu penting. Diluar negeri, setiap usaha baru mengandalkan riset yang kuat, untuk itu kami berharap pihak swasta paham bahwa data yang baik bisa membangkitkan usaha mereka,” jelasnya.


PT Cemerlang Statistika Indonesia (StatsMe) siap mengembangkan perusahaan di Pulau Jawa dan Indonesia Timur. Foto iNewsSurabaya/arif

Untuk itu, ungkapnya, StatsMe lebih banyak dibutuhkan oleh pemerintahan, karena memang di pemerintahan butuh banyak data dan research untuk menentukan sebuah kebijakan. “Swasta di Indonesia itu rata-rata bangun usaha tidak berdasarkan data. Research-nya pun sederhana,” beber Satria.

StatsMe ke depan ingin lebih banyak bekerjasama dengan pihak swasta seperti asosiasi properti, notaris, dan perhotelan. Mereka belum mengelola data dengan baik, sehingga banyak usahanya yang akhirnya berjalan tidak sesuai target. BPS juga pengelolaan datanya belum rapi,” jelasnya.

Selain itu, dibangunnya perusahaan konsultan statistik ini bercermin dari pusat pengembangan data di luar negeri seperti Bloomberg. “Kita ingin fokus ke data yang bisa dan banyak diakses oleh pelaku usaha. Sebab, di Indonesia saya melihat untuk bagian dan perhatian ke pengolahan datanya masih kurang maksimal. Dalam 10 tahun ke depan, pihaknya harus bisa menguasai dan mengolah data banyak bidang, tak hanya di pemerintahan tapi juga swasta,” papar dia.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network