Keren! Delapan Satker Pemasyarakatan Jatim Lolos Penilaian Pembangunan Zona Integritas

Arif Ardliyanto
Sebanyak delapan UPT Pemasyarakatan di Jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim berhasil lolos penilaian dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Sebanyak delapan UPT Pemasyarakatan di Jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim berhasil lolos penilaian dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Mereka akan mengikuti penilaian tahap lanjutan oleh Tim Penilai Internal Kemenkumham RI.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Heni Yuwono saat menggelar Rapat Hasil Penilaian Pembangunan ZI Menuju WBK/ WBBM pada Satuan Kerja Pemasyarakatan Tahun 2023 pada Senin (08/05) melalui virtual.

Hadir mengikuti rapat tersebut Kakanwil Kemenkumham Jatim Imam Jauhari, Kadiv Administrasi Saefur Rochim dan Kabag Program Humas Meirina Saeksi. Delapan satker tersebut antara lain Lapas Pemuda Madiun, Rutan Pacitan, Lapas Bondowoso, Lapas Madiun, Bapas Kediri, Rutan Magetan, Lapas Banyuwangi dan Rutan Bangkalan.  

Dalam sambutannya Sesditjen mengatakan bahwa di seluruh Indonesia ada 83 satker Pemasyarakatan yang mengikuti kontestasi tersebut.

“Total jumlah satker yang di usulkan kanwil sebanyak 273 satker. Sebanyak 83 diantaranya dinyatakan lolos mengikuti kontestasi tersebut dengan rincian, 15 satker mengikuti kontestasi WBBM dan 68 lainnya mengikuti WBK,” katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network