Jelang Lengser, Khofifah Raih Gelar Doktor Honoris Causa Dari Unair

Lukman Hakim
Jelang Lengser, Khofifah Raih Gelar Doktor Honoris Causa Dari Unair. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa mendapat anugerah  gelar Doktor Honoris Causa (HC) Bidang Ilmu Ekonomi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga (Unair) di Airlangga Convention Center, Kampus C Unair Surabaya, Minggu (15/10/2023).

Rektor Unair Prof Dr Mohammad Nasih mengatakan, Khofifah merupakan salah satu alumni terbaik Unair karena kontribusinya sangat besar. Bukan hanya bagi Jatim, tapi bagi Indonesia. Khofifah, kata dia, adalah lulusan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unair, tepatnya di Departemen Ilmu Politik.

"Bu Gubernur adalah sosok yang adaptif, resilient dan selalu menemukan cara untuk memecahkan persoalan. Beliau melanglang buana menanggapi berbagai macam persoalan dan memberikan berbagai macam solusi," katanya.

Promotor yang juga Dekan FEB Unair, Prof. Dr. Dian Agustia menyampaikan pertimbangan penganugerahan gelar Doktor HC UA pada Gubernur Khofifah. Antara lain, atas kontribusinya saat menjabat Menteri Sosial di kabinet Indonesia tahun 2014-2018 pada pemerintah Presiden Joko Widodo, ia bahkan merupakan menteri termuda pada saat itu.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network