Kesempatan Emas, Surabaya Buka Pendaftaran Anggota Paskibraka 2024, Ini Syarat yang Dibutuhkan

Arif Ardliyanto
Surabaya Buka Pendaftaran Anggota Paskibraka 2024. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya telah membuka pintu bagi pemuda-pemudi penuh semangat untuk menjadi bagian dari Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2024. Pendaftaran resmi dimulai pada 20 Februari hingga 6 Maret 2024, peluang ini tak boleh dilewatkan. 

Para calon paskibraka diharapkan untuk segera mengunjungi laman resmi Paskibraka Surabaya dan mengunggah dokumen persyaratan mereka.

Maria Theresia Ekawati Rahayu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bangkesbangpol) Kota Surabaya, menjelaskan bahwa seleksi Paskibraka tahun ini akan dilakukan dengan ketat sesuai arahan BPIP (Badan Pembina Ideologi Pancasila). Semua siswa SMA/SMK/MA di Surabaya dipersilakan untuk mendaftar dan berkompetisi.

"Tahun ini, kami memperbarui proses seleksi dengan memasukkan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) menggunakan sistem CAT setelah tahap administrasi. Ini adalah kesempatan besar bagi calon paskibraka untuk menunjukkan dedikasi dan semangatnya," ungkap Yayuk pada Sabtu (17/2/2024).

Jadi, tunggu apa lagi? Daftarkan dirimu sekarang dan jadilah bagian dari tradisi yang membanggakan ini!

Yayuk menjelaskan, hingga di tahapan terakhir akan terpilih 100 peserta yang terdiri dari 50 putra dan 50 putri.  Nantinya para peserta yang lolos di tingkat kota, Pemkot Surabaya akan mengirimkan tiga pasang calon Paskibraka ke tingkat provinsi. 

“Kalau lolos maka dia akan bertugas menjadi Paskibraka provinsi. Tapi jika tidak, dia akan kembali untuk bertugas menjadi Paskibraka Kota Surabaya. Para peserta Paskibraka akan bertugas saat Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2024 mendatang,” paparnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network