Kendala Teknis Teratasi, 1.481 Jemaah Haji Tiba Dengan Lancar di Debarkasi Surabaya

Arif Ardliyanto
Sebanyak 1.481 Jemaah Haji tiba Dengan Lancar di Debat kasi Surabaya. Foto iNewsSurabaya/dok. Kemenkumham jatim

Kloter pertama Debarkasi Surabaya tiba di Bandar Udara Internasional Juanda pada Sabtu malam pukul 20.15 WIB, lebih cepat 50 menit dari jadwal. Para jamaah haji asal Bojonegoro ini kemudian menuju Asrama Haji Surabaya dengan bus Damri, tiba pukul 21.40 WIB.

Perjalanan para jamaah dimulai dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah pada pukul 03.15 WAS dini hari. Setelah transit di Bandara Kualanamu, Sumatra Utara untuk mengisi bahan bakar, mereka melanjutkan penerbangan ke Bandara Juanda pukul 17.45 WIB.

Debarkasi Surabaya tahun ini diperkirakan akan menerima kepulangan 106 kloter jamaah haji, dengan total 39.226 jamaah. Setiap kloter terdiri dari 371 orang, termasuk 366 jamaah haji dan lima petugas kloter.

Dengan pelayanan yang optimal dan kendala teknis yang telah diatasi, kepulangan jamaah haji di Debarkasi Surabaya berjalan lancar dan terkoordinasi dengan baik.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network