Kendala Teknis Teratasi, 1.481 Jemaah Haji Tiba Dengan Lancar di Debarkasi Surabaya

Arif Ardliyanto
Sebanyak 1.481 Jemaah Haji tiba Dengan Lancar di Debat kasi Surabaya. Foto iNewsSurabaya/dok. Kemenkumham jatim

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Sempat terjadi masalah pada server Pusat Data Nasional (PDN) Kementerian Kominfo, pelayanan keimigrasian bagi jamaah haji debarkasi Surabaya tetap berlangsung tanpa hambatan. Pada hari Sabtu (22/6) dan Minggu (23/6), sebanyak empat kloter pertama yang terdiri dari 1.461 jamaah haji dan 20 petugas kloter berhasil mendapatkan tanda masuk dengan lancar.

"Pelayanan keimigrasian bagi jamaah haji debarkasi Surabaya telah berjalan dengan baik sejak Sabtu sore," kata Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur, Heni Yuwono.

Tim Satgas Haji 2024 dari Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya telah membentuk enam unit pelayanan, masing-masing unit terdiri dari sembilan petugas imigrasi yang siap melayani jamaah haji. Pada hari Sabtu dan Minggu, giliran Unit B yang dipimpin oleh Yudhistira Yudha Permana, memberikan tanda masuk kepada kloter 1-4.

"Sejauh ini, sebanyak 1.481 jamaah haji dari Bojonegoro telah pulang melalui debarkasi Surabaya," jelas Heni.

Sebagai wujud transparansi, statistik pelayanan haji 2024 di embarkasi/debarkasi Surabaya dapat dipantau melalui situs resmi imisurabaya. Heni juga menegaskan bahwa kendala server PDN telah berhasil diatasi, sehingga pelayanan keimigrasian di tempat pemeriksaan imigrasi (TPI) di Juanda maupun kantor imigrasi kembali normal.

"Permasalahan server sudah normal, dan pelayanan keimigrasian berjalan tanpa kendala," tambah Heni.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network